Kebutuhan Pokok

Sebagaimana anak-anak, mereka butuh makanan yang bergizi untuk tumbuh dan sehat. Untuk panti asuhan yang dihuni oleh 30 anak, dibutuhkan dana setiap bulan sekitar 150 ribu per anak.

Pendidikan bagi mereka yang di sekolah pemerintah dibutuhkan buku tulis,seragam,sepatu,tas,buku pelajaran. Selama satu tahun per anak dibutuhkan rata-rata 700 Ribu Rupiah.

Mereka juga butuh rekreasi, berkunjung ke tempat hiburan, bermain-main dan berolah raga, membaca majalah, komik bahkan belajar mengoperasikan computer. Terlebih lagi, mereka butuh dikunjungi, dianggap sebagai anak-anak biasa yang sedang tumbuh dengan segala kebutuhannya agar tumbuh dan berkembang rasa percaya dirinya.

Kebutuhan lain:

  • Perlengkapan mandi seperti sabun, sikat dan pasta gigi.
  • Susu dan asupan gizi (makanan tambahan). Pada PA yang tergolong kurus, susu dan asupan ini terabaikan yang menghambat pertumbuhan jasmani anak panti.
  • Pengobatan ketika sakit dan pemeriksaan rutin untuk pencegahan.

Leave a comment